PKM POLA ASUH ORANG TUA DI MASA PANDEMI COVID 19 PADA ANAK USIA DINI DI TK ST. TARSISIUS TOMOHON

Ni Dewi Eka Suwaryaningrat(1),


(1) Universitas Negeri Manado
Corresponding Author

Abstract


Sasaran program Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah Orang Tua asuh dari anak usia dini di TK St. Tarasius Tomohon, yang dimana nantinya akan dibina mengenai pola asuh orang tua kepada anak usia dini dimasa pandemi Covid-19. Adapun permasalahan yang dihadapi adalah Orang tua memegang peranan utama dan pertama bagi pendidikan anak, mengasuh, membesarkan dan mendidik anak merupakan tugas mulia yang tidak lepas dari berbagai halangan dan tantangan dan terjadinya masa pandemi COVID-19 ini, membuat pola asuh dalam keluarga menjadi berubah. Dengan demikian tujuan program ini adalah untuk memberikan pemahaman tentang pola asuh yang baik dan benar dari orang tua asuh kepada anak usia dini di TK St. Tarasius Tomohon. Hasil yang didapatkan adalah Pola asuh adalah sikap orang tua dalam berhubungan dengan anaknya. Sikap ini dapat dilihat dari berbagai segi, antara lain dari cara orang tua memberikan pengaturan kepada anak, cara memberikan hadiah dan hukuman, cara orang tua menunjukkan otoritas dan cara orang tua memberikan perhatian, tanggapan terhadap keinginan anak. Dengan demikian yang dimaksud dengan Pola Asuh Orang Tua adalah bagaimana cara mendidik anak baik secara langsung maupun tidak langsung.


Keywords


Pola Asuh, PAUD, Pandemi Covid 19.

References


P. R. Nasution, “Perbedaan Peningkatan Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Dan Kemandirian Belajar Siswa Pada Pembelajaran Berbasis Masalah Dan Pembelajaran Konvensional Di Smpn 4 Padangsidimpuan Puspa,” Peidagogeo, 2017.

A. Rosdiana, “Partisipasi Orangtua Terhadap Pendidikan Anak Usia Dini : Survei pada Kelompok Bermain di Kota Yogyakarta,” J. Ilm. VISI PTK-PNF, 2006.

B. Zaman, M. Pd, and H. C. Eliyawati, “Media Pembelajaran Anak Usia Dini,” Media Pembelajaran Anak Usia Dini. 2010.

S. A. Desy Irsalina Savitri, I Nyoman Sudana Degeng, “Peran Keluarga Dan Guru Dalam Membangun Karakter Dan Konsep Diri Siswa Broken Home Di Usia Sekolah Dasar,” J. Pendidik. Teor. Penelitian, dan Pengemb., 2016.


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 280 times
PDF Download : 0 times

DOI: 10.36412/abdimas.v14i2.3056

DOI (PDF): https://doi.org/10.36412/abdimas.v14i2.3056.g1568

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 ABDIMAS: JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.